Sabtu, 26 April 2014

24 April 2014 Financial Education REQUEST di Panti asuhan

Dalam mengampanyekan Financial Education atau pembelajaran mengenai keuangan , Request club memiliki suatu program CSR yakni kunjungan ke salah satu panti asuhan yang ada di surabaya (Panti asuhan Semangat hidup Ibu Theresa di Jl.gembong IV/26).
Kunjungan tersebut dilakukan oleh Request club demi mengampanyekan financial education melalui lomba menggambar , games dan bernyanyi bersama .







Acara dimulai pada pukul 15.00 sepulang sekolah , Request club membuka acara dengan sambutan Presiden serta salah satu guru pendamping Bu noventry yang diringi dengan doa oleh R&D.

Pertama-tama Head of CSR menjelaskan tentang pentingnya menabung melalui celengan tanpa memperhatikan nominal kepada anak-anak panti , yang dilanjutkan oleh lomba menggambar dengan tema menabung .

Lomba tersebut diikuti dengan antusias anak panti , kami memberikan waktu 45 menit untuk lomba menggambar . Di lomba tersebut tidak lupa beberapa anggota Request club pun memberikan inspirasi maupun kata-kata bijak dan contoh gambar (tema menabung ) kepada anak panti yang sekirannya mampu membantu mereka dalam mengembangkan ide di Lomba menggambar tersebut .




Waktu terus berjalan , Lomba menggambar usai dan lanjut ke acara selanjutnya yakni Games dengan tema menabung .

Anak-anak di Panti kami suruh untuk duduk melingkar kemudian sembari menyanyikan lagu kami menyuruh anak-anak tersebut menyalurkan suatu benda yang dimana bila benda itu berhenti maka anak tersebut harus memberikan suatu kalimat berkaitan :  fungsi/arti dll yang berkaitan dengan menabung dalam waktu 10 detik.

ketika lagu berhenti ,cukup banyak anak yang berantusias menjawab seperti memberikan kalimat "menabung untung " "menabung biar kaya " "i love menabung " dll , namun ada 3 anak yang kurang cepat dalam menjawab sehingga harus duduk ditengah sembarii menunggu anak lain yang tidak bisa menjawab .
3 anak termasuk Anggota kami sendiri yang terlambat menjawab :D

Games pun usai dan 3 anak yang tidak bisa menjawab pun diberi hukuman menari cesar , Dengan meriah diiringi oleh salah satu anak panti yang pintar bermain gitar mereka pun menari Cesar :D.

Acara dilanjutkan dengan pengumuman 2 pemenang lomba menggambar dengan tema menabung  , kami memberikan hadiah kepada 2 pemenang tersebut dan acara ditutup kembali dengan doa serta bernyanyi bersama lagu "Just the way you are " yang diikuti dengan pembagian bingkisan , foto bersama dan pemberian sumbangan sembako kepada ibu panti .



Kami berharap dengan adannya kunjungan kami ke Panti asuhan ini dapat memberikan inspirasi kepada anak-anak panti untuk mampu belajar menabung dan mengembangkan seluruh bakat-bakatnya :) .

Berbagi kebahagiaan adalah kunci dari Kebahagiaan itu sendiri !"


Tidak ada komentar:

Posting Komentar